Home » , » Resep dan Cara Membuat Pecel Lele Plus Sambel

Resep dan Cara Membuat Pecel Lele Plus Sambel

Ditulis oleh remaja sampit on Friday, 24 June 2016 | 06:31:00

Resep dan Cara Membuat Pecel Lele Plus Sambel
Pecak lele (atau lebih dikenal pecel lele) di Indonesia adalah nama sebuah makanan khas Jawa Tengah yang terdiri dari ikan lele dan sambal (bumbu) pecak. Biasanya yang dimaksud adalah ikan lele yang digoreng kering dengan minyak lalu disajikan dengan sambal tomat dan lalapan. Lalapan biasa terdiri dari kemangi, kubis, mentimun, dan kacang panjang. Pecak lele adalah sebuah makanan yang murah dan meriah. Makanan ini sangat digemari di Pulau Jawa sebagai alternatif masakan ayam, terutama ayam goreng. 

Di beberapa daerah memiliki julukan yang berbeda-beda, di jember biasanya disebut pecek lele, malang menyebutnya lalapan lele. Biasanya penyajian pecel lele ini seperti penyajian pada ikan gurami, nila dll. yaitu sambal khas dengan aroma terasi, sayur lalapan seperti kacang panjang, timun, kemangi. Warung pecel lele banyak berdiri di kota dan pinggir jalan dengan sebutan PKL, lesehan lalapan pecek lele dan dibeberapa kampus seperti di jawa banyak berdiri untuk melayani pelajar karena harganya tergolong murah. (source)
Berikut adalah Resep dan Cara Membuat Pecel Lele Plus Sambel yang bisa Anda praktekan di rumah.

Resep dan Cara Membuat Pecel Lele Plus Sambel
Ilustrasi Masakan Pecel Lele
Source: Flickr

Bahan-bahan Pecel Lele:

  1. Ikan lele segar yang sudah dibersihkan, dibuat kerat-kerat pada bagian tubuhnya agar bumbu meresap. Lalu setelah dicuci dilumuri dengan jeruk nipis untuk menghilangkan bau amis.
  2. Lalapan seperti kol, slada, timun dan sebagainya sesuai dengan selera. 
  3. Bumbu untuk lele goreng yang dihaluskan: Kemiri, ketumbar, bawang putih, jahe, lengkuas, kunyit dan garam dihaluskan


Pengolahan lele goreng:

  1. Ikan lele segar yang sudah diberi jeruk nipis dilumuri dengan bumbu halus di atas, lalu biarkan sekitar satu jam agar bumbunya meresap. 
  2. Setelah itu bisa langsung digoreng di minyak panas dengan minyak yang cukup agar matangnya merata. 
  3. Angkat dan tiriskan.


Bahan untuk sambal pecel lele lezat:

  1. Cabai merah segar, cabai rawit sedikit, bawang putih, bawang merah, gula merah, terasi dan tomat. 
  2. Semua bumbu direbus kecuali terasi dan gula merah. 
  3. Terasi dibakar hingga harum lalu dimasukkan bersama gula merah ke dalam bumbu yang sudah dihaluskan. Sebaiknya menggunakan gilingan manual agar rasanya lebih lezat dan terasa nikmat di lidah. 
  4. Setelah sambal selesai, hidangkan lele goreng dengan sambal pecel lele dan lalapan yang sudah disediakan. 
  5. Menikmati pecel lele akan sangat nikmat pada saat lele masih hangat dan baru turun dari penggorengan. Jika lele sudah dingin, rasanya tak akan senikmat pada saat panas. Ada yang menyukai sambal yang pedas ada juga yang tidak, tergantung selera.
Bagikan artikel ini :

0 komentar:

Post a Comment

 
Didukung oleh : OP Share | One Piece | Naruto
Copyright © 2014. RESEP SANJI - All Rights Reserved
Template Created by RombaX Published by 007
Diberdayakan oleh Blogger